Pernah bayangin dunia tanpa komputer? Pasti sepi banget, kamu nggak akan gampang tau kabar tentang dunia luar atau ekonomi global. Tapi tau nggak sih kalau masih banyak teman kita di luar sana yang nggak punya komputer, khususnya di negara-negara miskin dan tertinggal. Harga komputer di sana sangat mahal dan mereka akan lebih memilih makanan untuk mereka makan sehari-hari daripada sekedar browsing yang tidak mengenyangkan perut mereka.
Dimulai dari KickStarter, Endless Team mengumpulkan dana untuk proyek Endless OS dengan goal sebesar USD 100.000. Hingga kini mereka sudah mengumpulkan USD 140.926 yang artinya mereka bisa mewujudkan Endless OS dengan dana dari para backer di komunitas KickStarter. Buat yang belum familiar sama nama itu, Kickstarter adalah platform pendanaan umum terbesar di dunia. Misi perusahaan ini adalah untuk membantu mempersembahkan proyek-proyek kreatif bagi kehidupan manusia.
endless os 6Dan salah satu proyek kreatifnya adalah Endless OS. Endless OS sendiri adalah sebuah sistem operasi komputer dan ekosistem aplikasi yang dirancang khusus untuk pengguna di negara-negara berkembang. Software dalam OS ini mudah digunakan sebagai sistem operasi mobile. Interface, software updates, application installation, localization, aplikasi bawaan, dan bagaimana data digunakan semuanya dipikirkan kembali.
Software ini dirancang untuk bekerja dengan baik meskipun dalam lingkungan tanpa internet. Endless OS bisa digunakan tanpa monitor, ubah saja TV kamu menjadi sebuah komputer. Kamu nggak perlu keluar uang untuk membeli monitor lagi. Endless OS juga sangat mudah digunakan layaknya tablet. Kamu bisa browsing, menikmati musik, dan ensiklopedia dalam satu kali klik.
endless os 2PERBESARPERKECIL
Kerennya, OS ini memiliki internet optional. Ada lebih dari 100 aplikasi yang bekerja dengan ataupun tanpa internet. Sangat berguna bagi kawasan dengan internet yang lambat dan lemah. Yang paling penting komputer ini bisa menjadi sangat berarti daripada komputer biasa karena Endless OS akan memberikan edukasi dan hiburan bagi orang-orang yang kesulitan memiliki sebuah komputer.
Kelebihan yang dimiliki Endless OS yakni:
- Interface yang berbasis pada paradigma yang paling banyak diketahui pengguna, sebuah smartphone.
- Terdapat App Center untuk menginstal aplikasi dengan satu klik; Untuk kawasan dengan internet terbatas, Endless OS sudah menginstall banyak aplikasi seperti games, aplikasi kesehatan, resep masakan, cara bertani, dan lainnya.
- Dari segi edukasi, Endless OS telah memiliki Wikipedia, Khan Academy, kurikuler akademis dan game edukasi.
- Endless OS juga dibuat dengan software update yang terinfrastruktur agar bekerja meski dengan koneksi data yang lemah.
- Endless OS bisa menggunakan TV tanpa perlu membeli monitor; dan masih banyak lagi.endless os 5(Endless Interface)
Jadi, apakah kamu tertarik memiliki salah satu mobile OS ini? Kamu bisa ikut berdonasi lewat KickStarter. Hanya dengan $169 (sekitar Rp 2 jutaan) kamu sudah bisa memiliki satu Endless 32GB dan dengan $229 (sekitar Rp 3 jutaan) kamu bisa memiliki Endless 500GB plus WiFi dan Speaker.
Title :
Ingin Buka Wikipedia Tanpa Internet? Bisa Aja!
Description : Pernah bayangin dunia tanpa komputer? Pasti sepi banget, kamu nggak akan gampang tau kabar tentang dunia luar atau ekonomi global. Tapi t...
Rating :
5